Sunday, September 6, 2009

Hidup Bahagia !

Jadikan diri anda pribadi yang mudah untuk berbahagia dalam keadaan apapun (hal simple). Yakinilah kebahagian itu, bila anda tidak bahagia, ubahlah apa yang anda yakini.

Kebahagian = kegembiraan di dalam perasan damai dalam kecerian / kejujuran.

Ingin bahagia? Jadilah orang yang membahagiakan.

Kebanyakan orang tidak bahagia karena menunggu orang lain untuk membahagiakannya. Ambil tanggung jawab untuk membahagiakan orang lain(jadilah diri yang membahagiakan orang lain)

Caranya :

  1. Jangan pernah menyesal masa lalu, jangan pernah khawatir masa depan.
  2. Berbahagialah dengan yang telah kita capai.

Bagaimana cara membahagiakan orang yang tetap menyakiti anda?

- Mensyukurinya karena anda sedang diuji lebih lagi.

- Orang salah tidak pernah sepenuhnya salah, karena ia sedang mengupayakan yang baik tapi caranya salah. Ubahlah cara 1 hal dan bila tetap menolak, tidak perlu marah, karena bila hal kecil saja sudah ditolak berarti kita belum siap dengan hal yang lebih besar, dan bila anda susah berhasil, cobalah yang lebih besar, bila anda ditolak berarti anda tidak cukup baik, coba cara yang beda. Dan kemudian anda berhasil dan berhasil itu adalah ujian bagi kesombongan, orang sombong adalah orang yang merasa cukup tangguh untuk semua tanggung jawab di dunia, sehingga dia jatuh, tetapi apabila orang mau belajar dan kegagalan adalah cara untuk memperbaiki diri. Dia tetap santun,, ketemu masalah dia tidak melarikan diri melainkan berupaya untuk memperbaiki diri

Tips berbahagia:

Tentukan tujuan apa yang membuat anda berbahagia. Alasan Tuhan tidak memberikan uang banyak kepada kita karena tidak ada kegunaan uang itu. Apabila anda jelas apa yang anda mau, mudah bagi kehidupan untuk jelas kepada anda karena hidup seperti maen tennis dengan tembok, apabila anda smash/tipu kehidupan, maka kehidupan akan menipu anda kembali. Maka berperilakulah jelas agar kehidupan bereaksi dengan jelas kepada anda.

Bagimana berbahagia bila ada masalah besar?

Karena ia tidak berbahagia dengan alas an mengapa masalah besar itu diberikan kepadanya. Apakah Tuhan akan beri masalah besar itu kepada orang kecil? Kita sering melihat masalah besar itu sebagai penistaan / perendahan. Kita harus melihat masalah itu sebagai pemuliaan / penghormatan. Hanya karena kita diperhitungkan Tuhan kita diberi masalah besar.

Kapankah Anda berbahagia?

Jangan tunggu berbahagia, berbahagia itu harus sekarang, putuskan untuk berbagagia karena bila anda memutuskan untuk tidak berbahagia anda sedang memperpanjang masa bersedih. Anda mungkin mengalami kesulitan, dll tapi bula anda dapat memilih kehidupan yang berbahagia dan berterima kasih kepada Tuhan, apabila anda berpihak kepada kehidupan yang berbahagia anda tidak menunggu syarat2 terpenuhinya kebutuhan sebelum anda berbahagia.

Wise Card :

Sumber utama dari ketidakbahagiaan adalah ketidakmampuan menerima yang sudah terjadi. Lepaskan keterikatan kebahagian anda dengan yang sudah terjadi. Kalo anda ingin berbahgia jadikan yang tidak bahagia itu menjadi pengungkit bagi terjadinya apa yang anda inginkan. Jadikan kejadian itu menjadikan anda pribadi yang lebih kuat.

disadur dari : Acara Mario Teguh - Salam Super -

No comments: